Kamis, September 12, 2024

Palembang

Kapolda Sumsel Kembali Gelar Baksos di Gang Gading Kelurahan 7 Ulu

SUMSELNETMEDIA.COM, PALEMBANG – Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel) Irjen Pol Prof Dr Eko Indra Heri S, kembali menggelar bakti sosial (baksos) dengan membagikan puluhan karung beras kepada masyarakat Gang Gading, RW 06, Kelurahan 7 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I, Palembang, Sabtu (24/7/2021).

Kegiatan tersebut turut dihadiri, Kabid Dokkes Polda Sumsel, Kombes Pol Dr Syamsul Bahar, Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol, Irvan Prawira Satyaputra, Kapolsek SU I Palembang, Kompol Farizon, Camat SU I, Muchtiar Hijrun, Ketua RW 06, Ismail dan Perwakilan warga Gang Gading, M Reza Fajri.

Kapolda Sumsel, Irjen Pol Prof Dr Eko Indra Heri S mengatakan, saat ini pandemi Covid-19 di kota Palembang masih banyak sekali, mungkin masih banyak juga yang tidak sadar. Bahwa Covid-19 itu ada, apalagi saat ini disetiap rumah sakit masih belum redah, itu menunjukan bahwa Covid-19 belum berakhir.

Irjen Pol Eko mengatakan, bahwa dampak dari Covid-19 itu, selain dari kesehatan yaitu dampak ekonomi, terutama dampak masyarakat yang bekerja di sektor informal. Sehingga ada kebijakan pemerintah untuk melaksanakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

“Kemarin kota Palembang termasuk PPKM yang diperketat, saat ini sudah berubah menjadi PPKM level 3 tetapi perlakuannya sama. Oleh karena itu, hari ini dengan sedikit bantuan. Paling tidak empati dari Polda Sumsel bisa memberikan sedikit motivasi,” ujar Kapolda Sumsel.

Kapolda menyebut, bahwa puluhan karung beras ini diberikan kepada masyarakat yang terdampak Pandemi Covid-19. Guna meringankan beban masyarakat ditengah pemberlakuan PPKM disaat pandemi Covid-19 masih berlangsung.

“Mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat walaupun tidak berarti apa-apa, dengan hal ini kita berdoa agar pandemi Covid-19 segera berakhir. Saya harap selama pamdemi Covid-19 masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes). Dalam kegiatan yang kita adakan itu tetap mengedepankan prokes,” ucapnya.

Sementara itu, Perwakilan warga Gang Gading, M Reza Fajri mengatakan, pihaknya mengucapkan berterima kasih atas bantuan yang diberikan Kapolda Sumsel, khususnya untuk masyarakat Gang Gading kelurahan 7 Ulu, Palembang.

“Alhamdulillah, semoga bantuan dari Kapolda Sumsel yang diterima masyarakat Gang Gading, bisa mengurangi sedikit beban. Apalagi saat ini masih berlangsungnya PPKM Level 3 sampai tanggal 25 Juli 2021,” katanya.

Menurutnya, pihaknya berharap agar PPKM level 3 ini tidak diperpanjang dan pandemi Covid-19 segera berlalu. Sehingga masyarakat bisa beraktivitas kembali seperti biasa.(Bakrie)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *