Kamis, September 12, 2024

Olahraga

Chelsea Klub Inggris Paling Sering Berlaga di Semifinal Liga Champions

SUMSELNETMEDIA.COM, INGGRIS – Chelsea FC resmi menjadi klub asal Inggris yang paling sering mentas di semifinal Liga Champions dengan melewati rekor yang sebelumnya dipegang oleh Manchester United.

Adapun Chelsea FC berhasil memastikan satu tempat di semifinal Liga Champions Tahun 2020-2021.

The Blues melenggang ke babak 4 besar dengan menyingkirkan wakil asal Portugal, FC Porto.

The Blues sukses mengalahkan Porto dengan skor agregat 2-1.

Pada leg pertama, The Blues menang 2-0 atas Porto di Stadion Ramón Sánchez Pizjuan, 6 April 2021.

Kedua gol Chelsea datang dari lesakan Mason Mount (menit ke-32) dan Ben Chilwell (85′).

Lalu pada leg kedua yang berlangsung Selasa (13/4/2021) atau Rabu dini hari WIB, Chelsea yang bergantian menjadi tuan rumah harus tumbang 0-1 dari tim lawan.

Satu-satunya gol Porto disumbangkan Mehdi Taremi via tendangan salto di penghujung laga (90+4′).

Dengan Hasil ini The Blues Semakin dekat dengan Gelar kedua Liga Champions Mereka dan menjadi Satu-satunya Tim asal Kota London yang meraih Liga Champions.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *